mata kering setelah lasik
Diposting oleh :

Mata Kering setelah LASIK Terus Mengganggu, Sampai Kapan?

Salah satu problem pasca tindakan LASIK adalah mata kering. Tentu saja, mata kering setelah LASIK dapat mengganggu. Lantas, sampai kapan mata kering setelah LASIK terus mengganggu? Bagaimana mencegahnya?

 

Tindakan LASIK

Apa Itu Operasi Lasik?
pengertian lasik

LASIK adalah singkatan dari Laser-Assisted in Situ Keratomileusis. LASIK termasuk salah satu jenis operasi refraktif. Artinya, tindakan ini diambil dengan tujuan untuk mengoreksi penglihatan penderita gangguan refraktif.

Perawatan pasca LASIK sudah barang tentu menjadi krusial dan perlu diperhatikan pasien guna mencapai kesembuhan yang diharapkan.

Seperti diketahui, agar kita dapat melihat dengan jelas, sinar cahaya harus melewati kornea dan lensa kita. Seseorang mengidap gangguan refraktif tatkala matanya tidak membiaskan cahaya dengan benar. Ketika cahaya tidak terfokus pada retina sebagaimana mestinya, maka penglihatan menjadi buram. Dengan tindakan LASIK diharapkan penglihatan menjadi jelas.

Sekarang ini,  metode LASIK digunakan untuk mengobati Miopia, Hiperopia, dan Astigmatisme. Ditilik dari metodenya, ada beberapa metode LASIK.

Pertama, Zeiss SMILE . Ini metode terkini dalam koreksi penglihatan laser untuk mereka yang mengidap miopia. Laser digunakan untuk membuat lapisan tipis berbentuk lensa kontak tepat di bawah permukaan mata dan kemudian lubang kecil di mana lapisan itu dihilangkan, untuk memperbaiki penglihatan.

Kedua, Femto LASIK. Metode ini digunakan untuk membentuk kembali kornea mata sebagai ikhtiar mengatasi masalah penglihatan. Metode ini melibatkan teknik keratomileusis yaitu pemahatan kornea sebagai cara untuk memperbaiki kelainan refraktif.

Ketiga, Keratektomi fotorefraktif (PRK). Dengan PRK, dokter mata menggunakan laser untuk mengubah bentuk kornea pasien. Baik miopia, hiperopia maupun astigmatisme dapat diatasi dengan metode PRK ini.  

 

Baca juga:
Gurah Mata Bisa Atasi Mata Minus, Cek Faktanya, Yuk!

Daun Binahong Bisa Sembuhkan Katarak, Mitos atau Fakta

Operasi Katarak Gratis

 

Mata Kering setelah LASIK

Tindakan medis, sekecil apapun, bakal membawa efek samping. Termasuk LASIK. Meski LASIK merupakan operasi  yang aman dan efektif untuk mengatasi gangguan refraktif, toh ia membawa sejumlah efek samping. Salah satunya mata kering.

Merujuk penelitian bertajuk Post-LASIK Dry Eye, yang dilakukan oleh Shtein (2011), mata kering adalah efek samping yang sering terjadi setelah operasi LASIK, mencapai 95% pasien.

Menurut Shtein, meskipun tanda dan gejala mata kering paling sering terjadi pada periode pasca operasi LASIK dan biasanya hanya bersifat sementara, sebagian kecil individu mengalami mata kering kronis dan parah.

 

Siapa Paling Berisiko Mengalami Mata Kering setelah LASIK

Meskipun mata kering untuk periode jangka panjang jarang terjadi, hingga kini belum ada cara untuk memprediksi apakah seseorang akan mengalami mata kering setelah LASIK atau berapa lama gejalanya akan berlangsung.

Kendati begitu, terdapat sejumlah hal berikut ini yang dapat meningkatkan risiko mata kering setelah LASIK.

  • Sudah memiliki mata kering sebelum LASIK.
  • Pasien LASIK adalah seorang perempuan.
  • Keturunan Asia.
  • Memakai lensa kontak.
  • Menderita diabetes.
  • Menderita rabun jauh sebelum LASIK atau telah melakukan koreksi penglihatan dengan tingkat tinggi.

 

Baca juga:

Katarak

Operasi Katarak
Atur Screen Time untuk Menjaga Penglihatan, Simak Aturannya

Apa Penjelasan Dokter Mata Ihwal Mata Kering setelah LASIK 

Lantas, apa penjelasan dokter mata terkait mata kering setelah LASIK ini?

Menurut dr. Diaz Alamsyah Sudiro, Sp.M, dokter mata dari National Eye Center, Surabaya, mata kering itu bisa terjadi pada beberapa lasik dengan metode tertentu. 

“Tapi dengan metode ReLex SMILE yang paling baru, yang irisannya cuma 3-4 milimeter, keluhan mata  ini bisa dihindari. Pasien-pasien yang mengalami mata kering biasanya  menggunakan metode LASIK pertama atau yang kedua, femto LASIK, karena dia irisannya lebih besar, maka mengganggu saraf mata,” jelasnya.

Meski demikian, lanjut dr. Diaz, hal tersebut bisa diadaptasi tentunya dengan pengobatan. “Bisa menggunakan tetes mata atau kalau, misalkan, pasien tersebut tanpa menggunakan kacamata sudah nyaman berarti keluhan mata keringnya bisa teratasi,” sebutnya.

Dijelaskan pula oleh Dr. Diaz, untuk meminimalisir keluhan mata kering, opsinya adalah LASIK dengan metode ReLex SMILE.

 

Kontrol Sesuai Anjuran Dokter setelah LASIK

Kunci kenyamanan dan kesembuhan setelah menjalani LASIK adalah mengikuti anjuran dokter. Dokter mata yang merawat Anda akan memberikan sejumlah catatan apa yang boleh dan apa yang sebaiknya jangan dilakukan setelah tindakan LASIK dilakukan.

Salah satu yang dianjurkan oleh dokter mata setelah LASIK adalah melakukan kontrol sesuai jadwal. Tujuannya untuk memastikan sejauh mana prose kesembuhan pasca LASIK berjalan, serta mengantisipasi terjadinya efek samping yang menghambat kesembuhan.

Mata kering memang menjadi salah satu problem yang dapat dihadapi oleh mereka yang menjalani LASIK. Namun begitu, tak perlu risau atau khawatir lantaran keluhan mata kering ini biasanya berlangsung sementara.

Dan, seperti dijelaskan dr. Diaz, keluhan ini dapat diatasi cukup dengan obat tetes mata yang diresepkan.

 

Mata kering setelah LASIK
Pemeriksaan mata setelah LASIK penting dilakukan


Anda yang memiliki keluhan mata maupun gangguan mata dan ingin melakukan
konsultasi dokter mata dan pemeriksaan mata, tak perlu menunda-nunda. Segera saja hubungi kami.

Untuk update terkini seputar informasi dan edukasi kesehatan mata, ikuti kanal-kanal medsos kami. 

Sumber:  dr. Diaz Alamsyah Sudiro, Sp.M

 

 

Bagikan:

Berikan Komentar