Endoftalmitis
Diposting oleh :

Endoftalmitis, Gangguan Mata Sebabkan Peradangan Hebat

Peradangan pada mata terjadi karena adanya penyakit yang muncul di sekitar area mata, salah satunya penyakit yang menyebabkan peradangan pada mata adalah Endoftalmitis yang perlu diwaspadai karena bisa menyebabkan peradangan yang hebat pada mata ketika kondisi penyakit sudah dalam keadaan kronis. 

Endoftalmitis bisa sebabkan peradangan sehingga terjadinya mata merah pada bagian putih mata,menurut dokter dr. Rina Wulandari, Sp.M ada beberapa jenis penyakit yang menyebabkan mata merah selain Endoftalmitis, yaitu Konjungtivitis, Keratitis, Glaukoma Akut dan perdarahan subkonjungtiva. 

Tentunya untuk mengulas lebih dalam pada topik pembahasan kali ini, dokter mata akan menjelaskan secara rinci mengenai penyakit yang menyebabkan peradangan hebat pada mata. Simak penjelasan berikut ini untuk dapat informasi secara lengkap ! 

 

Endoftalmitis

Apa Saja Penyebab Endoftalmitis ?

Endoftalmitis bisa disebut juga dengan Peradangan intraokular yang dimana kondisi ini menyebabkan peradangan berat pada jaringan intraokular secara keseluruhan yang mengenai dua dinding bola mata, yaitu retina dan koroid tanpa melibatkan sklera dan kapsula tenon. Kondisi ini umumnya terjadi karena ada infeksi pada mata. 

Ada berapa faktor risiko terjadinya Endoftalmitis, yaitu trauma pada mata, operasi mata, suntikan intraokular dan Infeksi pada aliran darah. Tentunya pada setiap penyakit yang terjadi pada mata bukan serta merta muncul tanpa adanya sebab akibat, peradangan pada jaringan intraokular terjadi karena beberapa penyebab, antara lain : 

Penyebab Secara Endogen

Penyebab ini terjadi ketika infeksi mata berasal dari sumber infeksi internal tubuh sendiri. Berikut penyebabnya : 

  1. Endokarditis: Infeksi pada katup jantung (endokarditis) dapat menyebabkan bakteri masuk ke dalam aliran darah dan mencapai mata.
  2. Sepsis: Sepsis atau infeksi sistemik yang parah dapat menyebabkan penyebaran bakteri ke berbagai bagian tubuh, termasuk mata.
  3. Bakteremia: Bakteri dapat masuk ke dalam aliran darah (bakteremia) dan menyebar ke mata. Contohnya, infeksi pada katup jantung atau infeksi bakteri dalam sirkulasi darah. 

Penyebab Secara  Eksogen

Penyebab eksogen terjadi ketika mikroorganisme eksternal masuk ke dalam mata dari luar, berikut beberapa tindakan yang dapat memicu terjadinya penyebab secara Eksogen, antara lain : 

  1. Operasi Mata : operasi mata seperti operasi Katarak, operasi Glaukoma dan operasi lainnya terkadang bisa menjadi pemicu terbawanya bakteri masuk dalam mata melalui alat alat yang digunakan saat operasi. 
  2. Luka Mata atau Trauma: Luka pada mata dapat memungkinkan mikroorganisme dari lingkungan sekitarnya untuk masuk ke dalam bola mata dan menyebabkan infeksi.
  3. Penggunaan Lensa Kontak: Penggunaan lensa kontak yang tidak bersih atau merawat lensa kontak dengan kurang hati-hati dapat meningkatkan risiko infeksi mata, termasuk Endoftalmitis.

Beberapa bakteri penyebabnya yaitu staphylococcus epidermidis, staphylococcus aureus, dan spesies streptococcus yang bisa masuk kedalam mata. 

 

Baca juga : 

Yang Harus Diperhatikan Saat Akan Operasi ZEISS SMILE

Waspada! Mata Bintitan Berbahaya Ini Harus Segera Ditangani

 

Endoftalmitis

Apa Saja Gejala Endoftalmitis ?

Untuk mendapatkan penanganan lebih awal, maka perlu untuk tahu dan waspada terhadap gejala yang muncul pada mata, berikut beberapa gejala yang harus diwaspadai, antara lain : 

  1. Nyeri Mata Hebat : nyeri mata yang hebat umumnya akan dirasakan bagi yang mengalami. Nyeri ini dapat bersifat tajam, berdenyut, atau terasa berat.
  2. Penglihatan Menurun : terjadi penurunan tajam penglihatan yang cepat. Pasien mungkin mengalami kabur atau buram pada pandangan mereka.
  3. Mata Merah : Mata yang terinfeksi cenderung menjadi kemerahan dan teriritasi.
  4. Pembengkakan Kelopak Mata : Pembengkakan pada kelopak mata dapat terjadi sebagai respons terhadap peradangan.
  5. Lendir atau Nanah di Mata: Mata yang terinfeksi dapat mengeluarkan lendir atau nanah merupakan  tanda adanya infeksi.
  6. Sensasi Terbakar atau Gatal: Pasien mungkin merasakan sensasi terbakar atau gatal di mata yang terinfeksi.

Baca juga : 

Bolehkah Menggunakan Softlens Tak Sesuai Ukuran?
Lasik

Apa Yang Terjadi Jika Endoftalmitis Tidak Segera Ditangani?

Penyakit ini termasuk kedalam kategori penyakit bahaya dan darurat, apabila penyakit tersebut tidak segera ditangani maka tingkat keparahan penyakit akan bertambah parah. Pada beberapa kasus penyakit yang sudah kronis, dapat menyebabkan kehilangan bola mata dan kebutaan permanen.

Maka dari itu apabila mata mengalami peradangan yang begitu hebat perlu untuk waspada dan langkah amanya yaitu periksa di klinik mata terdekat.

 

Baca juga : 

Katarak 

Operasi Katarak Gratis

 

Endoftalmitis

Pengobatan Endoftalmitis

Sebelum melakukan pengobatan pada penyakit ini sebaiknya untuk konsultasi dokter mata terlebih dahulu, dikarenakan sebelum mengambil tindakan dokter mata akan melakukan diagnosa pada penyakitnya, mengingat ada beberapa jenis penyakit yang menyebabkan peradangan maka dokter perlu untuk memastikan terlebih dahulu. 

Berikut beberapa pengobatannya, antara lain : 

  1. Pengobatan yang terjadi karena penyebab bakteri, pengobatannya dapat dilakukan dengan memberikan obat antibiotik. Obat ini bisa dalam bentuk obat tetes, pil oral atau suntik antibiotik mata
  2. Pengobatan yang terjadi karena penyebab jamur pengobatannya dapat dilakukan dengan memberikan obat atau senyawa anti jamur untuk mata, seperti  amphotericin B dan fluconazole. 

Sumber : dr. Rina Wulandari, Sp.M

 

Saksikan juga video lain tentang kesehatan mata di bawah ini :

Bagikan:

Berikan Komentar