Tempat Operasi Katarak di Surabaya
Diposting oleh :

3 Rekomendasi Operasi Katarak di Surabaya

Tempat Operasi Katarak di Surabaya – Operasi Katarak merupakan solusi satu-satunya untuk penderita Katarak. Operasi Katarak merupakan tindakan yang mudah ditemuin di berbagai Rumah Sakit di berbagai kota. Doktermata kali ini akan memberikan rekomendasi RS atau Klinik yang menyediakan Operasi Katarak di Surabaya.

Wajar bila masyarakat terbilang selektif dalam memilih tempat Operasi Katarak. Sebab, ingga kini belum ditemukan dan belum ada penelitian terkait pengobatan Katarak selain melalui Operasi Katarak.

Artikel Terkait:

Pengertian Katarak

Menurut Kementerian Kesehatan RI, katarak adalah proses degeneratif berupa kekeruhan di lensa bola mata sehingga menyebabkan menurunnya kemampuan penglihatan sampai buta. Kekeruhan ini disebebkan oleh terjadinya reaksi biokimia yang menyebabkan koagulasi protein lensa.

Katarak bisa terjadi secara kongenital (katarak sejak lahir), namun pada umumnya katarak terjadi karena :

  • Proses degenerasi yang berhubungan dengan penuaan
  • Bisa juga diakibatkan karena trauma dan induksi dari obat-obatan (steroid, klorpromazin, alupurinol, amiodaron)
  • Komplikasi dari kondisi sistemik seperti diabetes mellitus atau penyakit mata seperti glukoma dengan uveitis.

Katarak menjadi penyebab kebutaan terbesar di Indonesia bahkan dunia. Terbukti dari Pusat Data dan Informasi Kementrian Kesehatan Indonesia (2018), bahwa 34,47 % penduduk yang menderita Katarak mengalami kebutaan. Karenanya, penyakit mata satu ini patut diwaspadai karena penyebab kebutaan nomor 1 di Indonesia.

Artikel Terkait:

Angka Kebutaan akibat Katarak dan Kemampuan Dokter di Indonesia :

Seiring berjalannya waktu, Katarak akan mengganggu penglihatan dan membuat penderitanya merasa seperti melihat pemandangan yang berkabut, sulit membaca, serta sulit melakukan aktivitas sehari-hari.

Pengobatan Katarak

Belum ditemukan obat untuk menyembuhkan Katarak. Karena itu, solusi utama untuk menyembuhkan Katarak adalah dengan prosedur operasi Katarak.

Terlebih lagi, Katarak  yang dialami pasien sudah sampai pada tahap penglihatan yang semakin memburuk dan sulit menjalani aktivitas sehari-hari. Pengobatan Katarak hanyalah dengan prosedur operasi Katarak yang pada umumya dapat dilakukan tanpa rawat inap.

Operasi Katarak adalah salah satu operasi mata atau prosedur bedah yang dilakukan untuk mengangkat atau menyembuhkan lensa mata yang keruh (Katarak) dan menggantinya dengan lensa buatan yang hampir menyerupai lensa normal pada umumnya.

Apabila seseorang menderita Katarak, maka lensa mata akan menjadi keruh dan bisa terus mengeruh seiring berjalannya waktu. Katarak akan mengganggu penderitanya dalam melihat, dan tentunya berdampak pada aktivitas sehari-hari karena pandangan yang terganggu.
Artikel Terkait:

Sebagai pasien katarak, Anda bisa menentukan lensa apa yang ingin diimplementasikan pada mata untuk operasi katarak yang akan dijalani. Salah satunya, hak untuk menentukan lensa intraokuler premium. Banyak manfaat yang bisa didapatkan oleh pasien katarak yang menggunakan Lensa Premium untuk operasi katarak ini.

Operasi Katarak Premium

Operasi Katarak Premium adalah operasi Katarak yang memiliki kelebihan dari berbagai hal, diantaranya terkait:

Secara umum, operasi Katarak Premium ini merupakan operasi Katarak yang menggunakan berbagai fasilitas yang bersifat premium. Tak heran, bila operasi Katarak premium ini memiliki biaya operasi Katarak yang berbeda dengan lainnya.

Lensa premium untuk operasi Katarak ini adalah IOLs Premium yang memberikan manfaat ganda. Dimana penderita Katarak dan juga kelainan refraksi (mata minus, silinder, rabun dekat) dapat sembuh sekaligus dalam 1 operasi sekaligus. Jadi, lensa premium ini dapat menyembuhkan kelainan refraksi.

Artikel Terkait:

Rekomendasi Operasi Katarak di Surabaya

Dari penelusuran yang doktermata lakukan, terdapat 3 tempat yang bisa menjadi pilihan tempat operasi Katarak di Surabaya. Beberapa hal yang bisa kamu pertimbangkan, diantara lain lensa yang digunakan, biaya, dan jarak dari tempat tinggal, lokasi yang nyaman, hingga para dokter spesialis mata di dalam tempat operasi Katarak tersebut. Untuk kamu warga Surabaya, berikut adalah 3 tempat pilihan operasi Katarak di Surabaya :

  1. National Eye Center (NEC)
Operasi Katarak di Surabaya
National Eye Center (Tempat Operasi Katarak di Surabaya)

National Eye Center merupakan Pusat Bedah Refraktif Nasional yang berlokasi di Surabaya. Sebagai klinik mata, layanan NEC Surabaya terbilang lengkap dan bisa memberikan fasilitas pengobatan dan konsultasi untuk berbagai keluhan mata.

 

NEC memiliki layanan Katarak Center dimana memberikan layanan operasi katarak premium. Tidak hanya menggunakan lensa premium, namun juga dengan pelayanan yang terbaik yang diberikan oleh dokter spesialis mata dan tenaga kesehatan.

 

Alamat : Jl. Dharma Husada Indah Utara No. 41 Blok U-122, Jl. Dr. Ir. H. Soekarno, Surabaya, Jawa Timur. 60115

No. Telepon : 031-5952590 dan 0822-34666888

 

NEC diawasi oleh 40 lebih dokter spesialis mata serta sub spesialis mata, yang berbeda dari Dokter Spesialis Mata di NEC ini adalah, mereka selalu mengedepankan nilai edukasi, dimana mereka selalu belajar dan ingin mengajarkan ilmunya.

Berikut jam operasional NEC :

Senin – Jumat  Jam 09.00 – 16.00

Sabtu  Jam 09.00 – 13.00

 

Dokter praktek :

  1. Yana Rosita, SpM (K)
  2. Moh Nurdin Zuhri, SpM
  3. Herwindo Dicky P, SpM
  4. RA Hani Faradis, SpM
  5. Dini Dharmawidiarini, SpM (K)
  6. Diaz Alamsyah Sudiro, SpM
  7. Ruchyta Ranti, SpM
  8. Uyik Unari, SpM (K)
  9. Asti Indriani, SpM
  10. Irma Andriani Pasaribu, SpM

 

Selain itu, NEC memiliki ruang tunggu dengan interior yang nyaman, membuat kamu seperti tidak berada di klinik. Memiliki tempat duduk yang nyaman, dimana membuat waktu yang berlalu tidak terasa.

Tempat Operasi Katarak di Surabaya
Ruangan di dalam National Eye Center (Tempat Operasi Katarak di Surabaya)

Doktermata merekomendasikan NEC sebagai tempat operasi Katarak Premium di Surabaya yang patut dipilih karena NEC memberikan edukasi yang rinci dari dokter spesialis mata, tenaga medis, dan staf. Pada proses eukasi, kamu akan mendapatkan edukasi yang informatif oleh tenaga kesehatan NEC. Kamu juga dapat bertanya berbagai hal seputar Katarak premium selama proses edukasi, sehingga tidak ada keraguan yang tersisa. Seluruh staf NEC melayani dengan sepenuh hati, jadi kamu tidak perlu takut akan pelayanan yang kurang memuaskan, karena NEC dengan sepenuh hati menerima kedatangan pasien

2.JEC Java Surabaya

JEC Java Surabaya (Tempat Operasi Katarak di Surabaya)

JEC Java Surabaya merupakan salah satu klinik dibawah Jakarta Eye Center Group. JEC memiliki visi optimalisasi penglihatan dan kualitas hidup. Dengan misinya yaitu memberikan pelayanan klinis berstandar internasional, memberikan pelayanan yang melebihi harapan pasien, menerapkan teknologi mutakhir dan terpercaya serta mengembangkan kompetensi dokter dan staf, melalui riset dan pendidikan.

JEC memiliki standar pelayanan internasional. Pasien akan mendapatkan penanganan dari dokter spesialis mata profesional yang tentunya sudah punya pengalaman dan jam terbang tinggi di bidangnya. Didukung oleh staf yang andal dan terampil serta fasilitas dan saran kesehatan mata terlengkap dan memadai, terbaik. Didukung dengan teknologi terkini yang terus diperbaharui demi mempertahankan dan meningkatkan kualitas layanan yang JEC miliki selama ini.

Alamat : Jl. Raya Darmo No. 127, Darmo, Kec. Wonokromo, Surabaya, Jawa Timur. 60241

No. Telepon : 0804-122-1000 dan 0877-29221000

 

Sebagai rumah sakit spesialis mata yang selalu mengedepankan pelayanan terbaik bagi pasiennya, JEC Eye Hospital menghadirkan terobosan teknologi terbaru dalam bidang operasi katarak. Bila selama ini public mengenal teknologi operasi katarak dengan pisau bedah, JEC Eye Hospital menawarkan solusi modern Femtosecond Laser-Assisted Cataract Surgery (FLACS), teknologi operasi katarak menggunakan laser femtosecond*, pertama dan satu-satunya di Indonesia.

 

FLACS merupakan terobosan yang menyempurnakan teknologi operasi katarak di Indonesia. Dengan tingkat akurasi yang tinggi, FLACS bekerja dengan cepat, baik selama proses tindakan maupun saat pemulihannya. FLACS memberikan hasil operasi katarak yang lebih aman dan optimal, sehingga peningkatan kualitas penglihatan dapat tercapai dan kualitas hidup pun menjadi lebih baik. JEC juga menyediakan lensa premium yang dapat dipilih ketika telah melakukan operasi katarak.

 

Berikut jam operasional JEC Surabaya :

Senin – Jumat  Jam 08.00 – 19.00

Sabtu  Jam 08.00 – 11.00

 

Dokter praktek :

  1. Delfitri Lutfi, SpM (K)
  2. Dicky Hermawan, SpM (K)
  3. Susy Fatmariyanti, SpM (K)
  4. Budy Surakhman, SpM
  5. Cita Farlamita, SpM
  6. Dian Arumdini, SpM
  7. M. Zidny Fahmi, SpM
  8. Testiana Galuh R., SpM

 

3.Ciputra SMG Eye Clinic

Ciputra SMG Eye Clinic (Tempat Operasi Katarak di Surabaya)

Ciputra SMG Eye Clinic hadir untuk memenuhi kebutuhan kamu dalam bidang pelayanan kesehatan mata khususnya yang berhubungan dengan kelainan refraksi atau penglihatan yang tajam.

 

Alamat : SkyLoft SOHO FI. 8, Ciputra World Surabaya. Jl. Mayjend Sungkono No. 87, Surabaya, Jawa Timur. 60224

No. Telepon : 031-99542750 dan 0878-033212250

 

Di Ciputra SMG Eye Clinic, Kamu akan dirawat oleh spesialis mata senior, dengan pengalaman 38 tahun di bidangnya. RS ini menawarkan LASIK (efektif untuk rabun jauh, astigmatisme, dan rabun dekat), dan operasi katarak untuk penderita Katarak. Ciputra SMG Eye Clinic menyediakan lensa premium yang dapat dipilih.

 

Berikut jam operasional Ciputra Eye Clinic :

Senin – Sabtu  Jam 09.00 – 18.00

 

Dokter praktek :

  1. Dimas Setya Adinugraha, SpM
  2. Syenny Budi Handoko, SpM
  3. Ratna Parma Jaya, SpM
  4. Dianawati Koesoemowardani, SpM
  5. Anton Subhyakto, SpM

 

Ciputra SMG Eye Clinic menggunakan The New Centurion Vision System, mesin Phaco yang canggih generasi terbaru yang digunakan untuk operasi katarak. alat ini memiliki sistem yang secara otomatis dan terus menerus akan menyesuaikan dengan berbagai perubahan atas kondisi mata selama operasi berlangsung, sehingga lebih stabil dan proses operasi menjadi nyaman dan aman serta hasil yang memuaskan.

Saksikan Video Rekomendasi tentang Operasi Katarak Teknik Pachoemulsification Motion berikut ini

Bagikan:

Berikan Komentar